FAJARNUSANTARA.COM- Sekretaris Partai Gerindra Warson Mawardie mengungkapkan rasa syukurnya karena telah terbentuk Tim Kemenangan Daerah (TKD) untuk mendukung kemenangan Prabowo-Gibran.
“Dengan 8 partai politik bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju, harapannya adalah masyarakat Sumedang tetap mendukung Prabowo,” ujarnya. Minggu 19 November 2023.
-
Berkah Tanpa Gibran1 minggu Lalu
Meskipun dalam dua periode Pilpres sebelumnya, Prabowo selalu menang di Sumedang dari tahun 2014 hingga 2019, optimisme tetap tinggi untuk Pemilu 2024. Harapannya adalah mencapai angka 65% di Sumedang.
Dikatakan Politisi Partai Gerindra bahwa, upaya bersama seluruh Partai Koalisi Indonesia Maju terus dilakukan dengan pembentukan TKD di tingkat kecamatan dan desa.
“Dukungan semakin kuat dengan kehadiran Kang Dedi Mulyadi, Kader Partai Gerindra, yang akan menyapa warga di berbagai wilayah Sumedang, termasuk besok di Kecamatan Wado,” tandasnya.
Lebih lanjut Warson menyampaikan, bahwa Sumedang bagian timur dan utara sudah sapa kang Dedi Mulyadi dan rencananya juga akan dilakukan di bagian barat, khususnya Jatinangor dan Cimanggung, sebagai lumbung suara penting.
“Dukungan pemilih pemula dan kaum milenial menjadi fokus, dengan pihaknya telah membentuk kelompok komunitas yang mendukung Prabowo-Gibran,” urainya.
Lalu lanjut Warson, dengan persentase pemilih pemula dan Milenial yang mencapai 50%, strategi ini diharapkan dapat memperkuat basis dukungan.
Kendati demikian, untuk jadwal kampanye pihaknya akan mengikuti ketentuan KPU,
“Semangat tim semakin tinggi dengan penunjukan Mantan Gubernur Jawa Barat sebagai Ketua Tim Kemenangan Daerah di Jawa Barat. Optimisme terus berkobar untuk meraih kemenangan di Sumedang,” pungkasnya.**