DaerahOlahraga

Disela Gowes, Bupati Sumedang Tinjau Barak Baracak Yonif R-301/PKS

FAJARNUSANTARA, SUMEDANG – Guna meningkatkan stamina dan imunitas, olahraga bersepeda atau gowes menjadi pilihan banyak orang saat ini. Tak terkecuali di Kabupaten Sumedang Provinsi Jawa Barat.

Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir beserta jajaran Forkopimda dan lainnya, Sabtu (19/9) pagi, menggelar Gowes Bersama. Mereka membuka rute dari Gedung Negara Sumedang dan finish di Markas Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 301/PKS di Desa Citimun Kecamatan Cimalaka

“Gowes ini gunanya untuk meningkatkan imun kita, juga me-rifresh pikiran kita. Apalagi di tengah pandemi covid-19 ini, imun kita harus tetap terjaga agar terhindar dari serangan covid-19,” kata bupati.

Dony menyampaikan, pihaknya sengaja mengakhiri rute gowes yang diikuti ratusan peserta itu di Markas Yonif Raider 301/PKS. Hal itu dilakukannya sebagai peninjauan kondisi Barak Baracak di Markas Yonif Raider 301/PKS.

“Barak Baracak di Markas Yonif Raider 301/PKS ini dulunya dibangun oleh Pemda. Sekarang kita tinjau juga di sela kita melakukan gowes bersama. Insya Allah kedepanya akan kita perbaiki lagi, guna bisa dipakai bersama,” ungkapnya.

Di tempat sama Danyonif Raider 301/PKS, Mayor Inf. Wahyu Alfiyan menyambut hangat bupati yang disertai para goweser itu. Pihaknya juga merasa terhormat dengan kunjungan Bupati Sumedang ke markasnya.

“Kita ucapkan terima kasih atas atensi bupati beserta Forkopimda Kabupaten Sumedang yang sudah berkenan untuk meninjau Barak Baracak di Yonif Raider 301/PKS,” tuturnya. (**)

Redaksi Fajar Nusantara

Fajar Nusantara merupakan media online yang terbit sejak tanggal 17 April 2020 di bawah naungan badan hukum PT. Fajar Nusantara Online (FNO). PT. FNO telah memiliki badan hukum resmi tercatat di Negara dan memiliki ijin berusaha sebagaimana mestinya sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.
Back to top button