PemerintahanPolitik

Komisi III: Pilkades Penting, Namun Siap-siap Tarik Rem Darurat

FAJARNUSANTARA.COM – Pilkades Serentak di Kabupaten Sumedang direncanakan akan dilaksanakan pada 16 Desember 2020 setelah Pilkada Serentak. Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Sumedang dr. Iwan Nugraha mengatakan, gelaran pilkades sangat penting untuk dilaksanakan. Namun mengingat masa pandemi masih berlangsung, pihaknya menyarankan Pemerintah Kabupaten Sumedang agar tetap memantau perkembangan kasus Covid-19 di daerah-daerah yang akan melaksanakan pesta demokrasi tersebut.

“Tentu kita memahami pilkades ini sangat penting, Tapi jangan pernah kita lupa pandemi ini masih terus mengintai kita. Kalau saya sebetulnya menyarankan pelaksanaan pilkades ini dengan tetap memantau perkembangan daerah yang bersangkutan dalam hal keamanan dan zonasi covid-19,” ujarnya.

Iwan menuturkan, jika perkembangan penyebarannya semakin mengkhawatirkan, sedangkan pelaksanaan pilkades sendiri membutuhkan tahapan yang cukup panjang. Maka jangan tetap memaksakan pelaksanaan pilkades. Karena kesehatan dan keselamatan masyarakat masih jauh lebih penting.

Kecuali, kata Anggota Legislatif dari PKS itu, dalam prosesnya daerah-daerah yang menggelar pilkades ini tetap aman terkendali. silahkan laksanakan dengan tetap mengoptimalkan penerapan protokol kesehatan.

“Dan pilkades gak bisa dadakan, butuh masa sosialisasi yang panjang. Artinya, jika dalam proses ke depan ada resiko ke-emergensian maka bersiaplah untuk menarik rem darurat berupa pembatalan. Selain dari itu upayakan terus  optimalisasi penerapan prokes,” katanya.

Redaksi Fajar Nusantara

Fajar Nusantara merupakan media online yang terbit sejak tanggal 17 April 2020 di bawah naungan badan hukum PT. Fajar Nusantara Online (FNO). PT. FNO telah memiliki badan hukum resmi tercatat di Negara dan memiliki ijin berusaha sebagaimana mestinya sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.
Back to top button