KMP Terbentuk, Kepala Desa Cipacing Berpesan agar Ketua Koperasi Terpilih Amanah dan Jujur

FAJARNUSANTARA.COM– Kepala Desa Cipacing, Hj. Dede Juara, meminta Ketua Koperasi Merah Putih yang baru terpilih untuk bekerja dengan penuh tanggung jawab, menjunjung kejujuran, dan membawa manfaat bagi warga.
Pesan ini disampaikan dalam acara pembentukan koperasi yang digelar di Aula Desa Cipacing, Minggu sore, 18 Mei 2025.
“Saya berharap Ketua Koperasi Merah Putih terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa manfaat bagi masyarakat desa,” kata Hj. Dede Juara saat memberikan sambutan dalam acara tersebut.
Pembentukan Koperasi Merah Putih berlangsung secara demokratis. Proses pemilihan ketua dilakukan terbuka dan berlangsung cukup alot, namun tetap aman dan nyaman. Dari hasil pemilihan, Juherman, warga RW 02, dipercaya menjadi Ketua Koperasi Merah Putih pertama di Desa Cipacing.
Acara dimulai pukul 15.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kepala Desa bersama Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Turut hadir perwakilan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Babinsa, serta Bhabinkamtibmas yang memastikan jalannya kegiatan tetap kondusif.
Dalam sambutannya, Kepala Desa menekankan pentingnya koperasi sebagai alat pemberdayaan ekonomi masyarakat.
“Koperasi ini harus menjadi sarana untuk meningkatkan perekonomian warga. Pemerintah desa akan terus mendukung agar koperasi ini berkembang,” ujarnya.
Pemerintah Desa Cipacing menyatakan komitmennya untuk mendampingi Koperasi Merah Putih agar mampu menjadi penggerak ekonomi lokal. Masyarakat pun diharapkan aktif berpartisipasi dalam kegiatan koperasi demi menciptakan kemandirian ekonomi desa.**







