Politik

Dilantik Sebagai Dewan PAW, Iin Nur Fatinah Lengkapi Tim Fraksi PKS DPRD Jawa Barat

FAJARNUSANTARA.COM, BANDUNG – Iin Nur Fatinah, resmi menggantikan (alm) DR. Nur Supriyanto sebagai Anggota Fraksi PKS Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Provinsi Jawa Barat.

Iin, secara resmi dilantik sebagai anggota dewan Pergantian Antar Waktu (PAW) dalam pelaksanaan Rapat Paripurna yang digelar secara tertutup di ruang Bamus DPRD Jawa Barat, Jumat (26/3/2021).

Atas pelantikan ini, Iin melengkapi kembali tim Fraksi PKS sebagai fraksi terbesar kedua dengan 21 anggota.

“Beliau menggantikan sahabat kami, almarhum DR. Nur Supriyanto yang berpulang keharibaan Allah SWT pada bulan November 2020,” kata Ketua Fraksi PKS Jawa Barat, Haru Suandharu, S.Si., M.Si.

Haru yang juga Ketua DPW PKS Jabar, mengucapka selamat berkhidmat untuk Iin Nur Fatinah di DPRD Provinsi Jawa Barat.

“Selamat mengemban tugas dan semoga Allah SWT berikan kekuatan untuk bisa maksimal dalam melayani rakyat. Aamiin,” tuturnya. (**)

Redaksi Fajar Nusantara

Fajar Nusantara merupakan media online yang terbit sejak tanggal 17 April 2020 di bawah naungan badan hukum PT. Fajar Nusantara Online (FNO). PT. FNO telah memiliki badan hukum resmi tercatat di Negara dan memiliki ijin berusaha sebagaimana mestinya sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.
Back to top button