Blok Haurpapak Kembali Rusak, Bupati Sumedang Tinjau Langsung
FAJARNUSANTARA.COM- Pemerintah Kabupaten Sumedang mengajukan anggaran ke Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk perbaikan ruas Jalan Cisumur-Nanggerang Batas Subang di Blok Haurpapak, Desa/Kecamatan Surian.
Jalan akses menuju ibukota Kecamatan Surian ini kembali ambles akibat tingginya pergeseran tanah di kawasan tersebut.
“Kami akan mengajukan anggaran ke Pemprov Jabar dan diharapkan dianggarkan dalam perubahan APBD 2024 ini,” ujar Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli saat meninjau kondisi jalan di Blok Haurapapak, Jumat (12/7/2024).
Pada tahun 2023, telah dialokasikan anggaran sebesar Rp 1,5 miliar dari APBD Sumedang untuk perbaikan dengan membangun konstruksi penanganan longsor. Meski begitu, karena tingginya pergerakan tanah, jalan tersebut kembali mengalami kerusakan.
Jalan di Blok Haurpapak ini merupakan jalan relokasi karena jalan sebelumnya di bagian atas tergerus longsor. Namun, kondisi tanah yang labil dan berpasir membuat jalan yang baru pun kembali rusak.
Pj Bupati Yudia menekankan bahwa penanganan di Blok Haurpapak membutuhkan perlakuan khusus.
“Kawasan ini rawan longsor karena pergerakan tanah yang tinggi, sehingga perlu treatment khusus,” kata Yudia.**
Dari dulu cuma sebatas di ajukan