Peristiwa

Seorang Pria Ditemukan Warga Mekarbakti Gantung Diri

FAJARNUSANTARA.COM, SUMEDANG – Sejumlah warga di Dusun Lebakbitung, Desa Mekarbakti, Kecamatan Pamulihan, digegerkan dengan ditemukannya sesosok mayat laki-laki disebuah kebun dengan kondisi menggantung dibatang pohon.

Mayat yang menggantung menggunakan sutas tali tambang dengan memakai celana pendek berwan hitam polet merah itu, ditemukan sekitar pukul 08.30 WIB.

Aparat Desa Mekarbakti, Aceng membenarkan penemuan mayat tersebut, Ia mengaku bahwa mayat tersebut merupakan warga Desa Mekarbakti.

Baca Juga :  Pohon Tumbang di Garut, Satu Orang Meninggal, Dua Luka-Luka

“Benar, diwilayah kami ditemukan orang meningggal yang menggantung diatas pohon, setelah melihat ciri-cirinya bahwa benar mayat itu merupakan warga kami,” ucapnya saat dihubungi.

Pantauan dilapangan, tampak sejumlah petugas kepolisian dan TNI berjaga dilokasi ditemukannya mayat.

Kontak bantuan

Di saat kamu memiliki pemikiran bunuh diri atau gangguan kesehatan jiwa, kami merekomendasikan kamu untuk mengunjungi psikolog/psikiater atau fasilitas kesehatan dengan layanan kesehatan jiwa terdekat dari tempat tinggal kamu.

Baca Juga :  Pj. Bupati Sumedang Bantu Korban Kebakaran Cipacing, Mekarbakti

Bertemu dengan psikolog/psikiater terdekat terbukti efektif dalam menangani krisis bunuh diri atau gangguan jiwa yang dialami kamu atau orang terkasih. Psikolog atau psikiater akan mendiagnosis berdasarkan gejala yang muncul dan kemudian akan memberikan tindakan penanganan (melalui terapi atau obat-obatan tertentu). Tidak hanya itu, tatap muka dengan profesional juga akan menjamin kerahasiaan informasi pribadi kamu.

Baca Juga :  Ponpes Asy-Syifaa, Benteng Islam yang Mencerdaskan Bangsa

Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini :
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Enceng Syarif Hidayat

Enceng Syarif Hidayat adalah seorang jurnalis yang aktif liputan di Sumedang, Jawa Barat. Enceng mengawali karirnya di dunia jurnalistik dimedia lokal online Sumedang. Liputan utamanya di wilayah Barat Sumedang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button