Komunitas

Semarak Anniversary Ke-7, Laksana Community Siapkan Hadiah Pajero dan Tiket Umroh

SUMEDANG, FAJARNUSANTARA.com – Komunitas pemberdayaan perempuan, Laksana Community, akan menyelenggarakan perayaan ulang tahun ke-7 bertajuk “Semarak Anniversary ke-7 Laksana Community” di Lapangan Pusat Pemerintahan Sumedang pada Minggu, 7 Desember 2025.

Panitia menyiapkan berbagai hadiah utama yang sangat menarik, mulai dari satu unit mobil Mitsubishi Pajero tahun 2013, dua tiket umroh, hingga dua unit motor Vario 125 cc yang akan diundi pada puncak acara.

Kegiatan di Kabupaten Sumedang ini menjadi salah satu dari rangkaian acara road show yang digelar Laksana Community di empat kabupaten. Rangkaian perayaan diawali di Ciamis pada 30 November 2025, berlanjut di Sumedang (7 Desember 2025), Tasikmalaya (21 Desember 2025), dan mencapai puncaknya di Garut pada 11 Januari 2026.

Manager Marketing Laksana Community, Ai Susi Susilawati, mengungkapkan perbedaan konsep acara tahun ini dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Juga :  Ribuan Warga Sumedang Padati PPS untuk Fun Walk, Car Meetup, dan Kicau Mania di Anniversary ke-7 Laksana Community

“Setiap tahun kami selalu mengadakan kopdar untuk memperingati anniversary sekaligus merekrut anggota baru. Biasanya dilakukan secara indoor, tetapi tahun ini kami buat konsep outdoor dan melibatkan berbagai komunitas untuk memeriahkan acara,” kata Ai Susi saat dihubungi melalui WhatsApp, Kamis (30/10/2025).

Rangkaian Acara dan Hadiah di Sumedang

Khusus di Kabupaten Sumedang, Laksana Community bekerja sama dengan komunitas Paguyuban R4 sebagai pelaksana kegiatan. Beragam acara menarik siap memeriahkan hari tersebut, di antaranya fun walk, lomba senam Mars Laksana, car meet up, moto meet up, kicau mania, dan body contest yang akan terpusat di Lapangan Pusat Pemerintahan Sumedang.

Selain itu, ada juga kegiatan mancing mania yang berlangsung di Jawi Fishing, Kecamatan Cisarua, dan beberapa lokasi lainnya di Sumedang.

Untuk hiburan, panggung utama akan diramaikan oleh penampilan Fily Kurcaci dan Kang DJ feat Arnezines dengan host Ringgo dan Ajo.

Baca Juga :  Ribuan Warga Sumedang Padati PPS untuk Fun Walk, Car Meetup, dan Kicau Mania di Anniversary ke-7 Laksana Community

Ai Susi menambahkan, panitia di Sumedang juga menyiapkan hadiah doorprize yang tidak kalah menggiurkan.

“Untuk acara di Sumedang, panitia juga menyiapkan doorprize berupa satu tiket umroh, satu unit motor, mesin cuci, kulkas, TV, HP, dan ratusan hadiah menarik lainnya. Semua akan diundi langsung saat acara berlangsung di Sumedang pada 7 Desember 2025,” ujar Ai Susi.

Sistem Pengundian Hadiah Utama

Mengenai hadiah utama mobil Pajero, dua tiket umroh, dan dua motor, Ai Susi menjelaskan bahwa sistem pengundiannya dilakukan secara bertahap. Setiap daerah peserta akan mengirimkan perwakilan untuk berkesempatan memenangkan hadiah utama di puncak acara Garut.

“Misalnya untuk hadiah Pajero, kami undi dulu lima orang dari masing-masing kabupaten. Untuk dua tiket umroh, ada sepuluh orang per kabupaten, dan dua unit motor juga sepuluh orang per kabupaten. Nah, mereka inilah yang nanti akan diundi kembali di Garut untuk menentukan pemenang utama,” paparnya.

Baca Juga :  Ribuan Warga Sumedang Padati PPS untuk Fun Walk, Car Meetup, dan Kicau Mania di Anniversary ke-7 Laksana Community

Mengenal Laksana Community

Laksana Community merupakan Komunitas Pemberdayaan Perempuan yang berdiri sejak Agustus 2018. Komunitas ini bergerak di bidang Pelatihan Entrepreneurship dan bisnis nyata, baik secara tunai, konsep arisan, maupun Paket Lebaran. Barang yang disediakan mulai dari furnitur, elektronik, kosmetik, fashion, hingga alat-alat rumah tangga.

Komunitas ini kini telah memiliki ribuan anggota yang tersebar di tujuh kabupaten, yaitu Sumedang, Tasikmalaya, Garut, Ciamis, Pangandaran, Kuningan, dan Kabupaten Bandung.

Bagi masyarakat yang tertarik ikut serta dalam rangkaian kegiatan anniversary ke-7 Laksana Community di Sumedang dapat langsung mendaftar melalui panitia di nomor 0823-1538-1558 atas nama Neulis July.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button