Kecelakaan Maut di Jatinangor, Suami Selamat, Istri Tewas

FAJARNUSANTARA.COM- Insiden kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya Bandung-Sumedang, tepatnya di Dusun Margamulya, Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Minggu (30/6/2024) sekitar pukul 09.30.
Pasangan suami istri asal Bandung, Susi Hadianti dan Hendriyana Suryadarma, mengalami kecelakaan setelah gagal menyalip sebuah mobil Honda Freed.
Menurut informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula ketika pasangan tersebut yang mengendarai motor Honda Beat Nopol D 2703 AEA melaju dari arah Bandung menuju Sumedang.
Saat hendak menyalip mobil Honda Freed, mereka bersenggolan hingga terjatuh ke kolong truk Fuso Hino Nopol E-9798-AC yang melintas di sebelahnya.
Akibat kejadian tersebut, Susi Hadianti yang dibonceng oleh suaminya tewas di tempat setelah tubuhnya tergilas ban truk.
Sementara, Hendriyana hanya mengalami luka lecet di bagian kaki dan tangan.
Kapolsek Jatinangor, Kompol Rogers Thomas, melalui anggota Polantas Jatinangor, Aipda Dadang Gumilar, menjelaskan kronologis kejadian tersebut.
“Pengemudi motor berniat menyalip kendaraan jenis Honda Freed yang tidak diketahui plat nomornya. Namun, bersenggolan hingga terjatuh,” ujarnya.
“Susi Hadianti jatuh ke sebelah kanan dan terlindas ban belakang truk, sementara Hendriyana terjatuh ke sebelah kiri dan hanya mengalami luka ringan,” ungkapnya.
Hendriyana segera dibawa ke Puskesmas Jatinangor untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Kejadian ini menambah daftar panjang kecelakaan lalu lintas di wilayah tersebut dan mengingatkan pentingnya berhati-hati saat berkendara.**