Agama

Desa Mulyasari Peringati Isra Miraj sekaligus Sambut Ramadan 1444 H

FAJARNUSANTARA, Sumedang — PEMERINTAH Desa Mulyasari, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang menggelar peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, di Halaman Desa Setempat, slSabtu (19/3/2023).

Peringatan Isra Miraj itu dilaksanakan sekaligus menyambut Bulan Suci Ramadan 1444 Hijriah. Dihadiri langsung oleh Kepala Desa Mulyasari Caim Nulhikmat beserta jajarannya dan diikuti oleh ratusan masyarakat.

Baca Juga :  Tempat Wisata di Pesisir Waduk Jatigede Diserbu Ribuan Pengunjung saat Libur Lebaran

Acara tersebut diisi dengan penyampaian ceramah oleh Ustaz M. Mumyad Nurfaqih S.Q., S.UD., Pimpinan Pondok Pesantren Salafiyah Khaira Ummah.

Pada sambutannya, Kades Mulyasari Caim Nulhikmat menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap pihak yang telah membantu menyukseskan acara tersebut dan kepada masyarakat yang antusias mengikuti acara.

Baca Juga :  Cegah Konflik di Kalangan Pelajar, Asep Kurnia Sarankan Sekolah Awasi Medsos Siswa

“Terima kasih kepada panitia penyelengara yang sudah membantu berlangsungnya acara tersebut dan kepada masyarakat yang telah hadir,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Kades Caim juga berpesan mengajak masyarakat untuk meningkatkan iman dan taqwa di bulan Ramadan.

Baca Juga :  NHZ Motivasi Ratusan IKM Pangan Lokal Sumedang untuk Kreatif dan "Melek" Digital

“Dalam menyambut bulan suci Ramadan agar masyarakat lebih meningkatkan rasa keimanan pada diri masing-masing,” ungkapnya.

Selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button