
FAJARNUSANTARA.COM– Suasana akrab dan penuh nostalgia mewarnai kegiatan Fun Fishing with Persib Legend yang digelar Jurnalis Olahraga Bandung (JOB) bekerja sama dengan Manajer Persib Bandung, H. Umuh Muchtar, di kediamannya di Dusun Ciluluk, Desa Margajaya, Kecamatan Tanjungsari, Sabtu (12/10). Acara ini menjadi ajang silaturahmi para legenda Persib lintas generasi.
Pelatih legendaris Persib, Jajang Nurjaman, menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian pertemuan rutin para pemain lama Persib yang kini disebut sebagai alumni Persib.
“Acara ini intinya untuk terus memupuk rasa kebersamaan di antara para alumni Persib. Kita sepakat tidak lagi menyebut mantan pemain, tetapi alumni, karena siapa pun yang pernah membela Persib dari level junior hingga senior, semuanya bagian dari keluarga besar Persib,” ujar Jajang atau yang akrab disapa Janur.
Ia menjelaskan, kegiatan kebersamaan ini sudah berjalan selama tiga bulan terakhir dan mendapat sambutan hangat dari berbagai generasi pemain.
“Alhamdulillah, sejak tiga bulan lalu kegiatan ini terus berlanjut dan hari ini puncaknya diadakan acara mancing bersama. Dari angkatan 80-an, 90-an, hingga 2000-an hadir di sini. Ini bukti kekompakan dan cinta kami terhadap Persib,” kata Janur.
Beberapa legenda yang turut hadir antara lain Wawan Sobur, Adam, Yaris, Dodi, Nandang, Yaya, Sutiyono, hingga Guntara. Mereka mengenang masa kejayaan Persib sekaligus mempererat hubungan antarsesama alumni lintas generasi.
Manajer Persib, H. Umuh Muchtar, mengaku bangga dan bahagia bisa menjadi tuan rumah kegiatan yang sarat nilai kekeluargaan ini.
“Alhamdulillah, saya senang sekali bisa mempertemukan para alumni Persib di sini. Sudah lama tidak berkumpul, dan acara ini jadi momen yang sangat berharga. Kita bisa mancing bersama, berbagi cerita masa lalu, dan menjaga silaturahmi,” ujar Umuh.
Ia menegaskan, pihaknya akan terus mendukung kegiatan serupa sebagai bentuk menjaga kekompakan dan semangat Bobotoh.
“Saya dari dulu bersama Persib, dari jadi Bobotoh sampai dipercaya jadi manajer. Jadi, saya ingin terus mendukung kegiatan seperti ini yang mempererat keluarga besar Persib,” tambahnya.
Kegiatan Fun Fishing with Persib Legend diharapkan menjadi agenda rutin bagi para alumni untuk menjaga solidaritas dan memperkuat ikatan emosional antara legenda, manajemen, serta suporter Persib Bandung.**







