Kesehatan

Upayakan Percepatan Penurunan Stunting, BKKBN Bersama Mitra Kerja Motivasi Tenaga Lini Lapangan di Sumedang 

FAJARNUSANTARA, SUMEDANG – Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Barat (Jabar) mengadakan acara Percepatan Penurunan Stunting (PPS) bersama mitra dari Komisi IX DPR RI di Aula Graha Insun Medal (GIM) Sumedang, Sabtu (27/1/2024).

Tidak kurang dari 200 Tenaga Lini Lapangan Program Bangga Kencana dan PPS di Kabupaten Sumedang hadir dalam kegiatan tersebut. Anggota Komisi IX DPR RI, Linda Megawati dalam sambutannya mengapresiasi kiprah Tenaga Lini Lapangan BKKBN di Sumedang.

Ia pun mengatakan dirinya di Komisi IX DPR RI  terus akan mengawal PLKB Non PNS agar menjadi PPPK. “DPR RI mendorong kejelasan PPPK, karena PLKB Non PNS telah turut membantu tersampaikannya program BKKBN di masyarakat,” ungkapnya.

Direktur Bina Penggerakan Lini Lapangan BKKBN, I Made Yudistira Dwipayama, mengatakan tugas seorang penyuluh KB saat ini turut membantu mempercepat penurunan stunting atau gagal tumbuh.

“Sama -sama kita ketahui bahwa percepatan penurunan stunting itu menjadi program prioritas dari pemerintah, karena kita tahu stunting itu bisa menjadi penghambat kualitas dari sumber dari manusia di negara kita. Jadi kita harus bekerja keras agar angka stunting ini bisa lebih mendukung lagi targetnya tahun ini 14 persen,” Paparnya saat diwawancarai Fajarnusantara selepas kegiatan, Sabtu (27/01/2024).

Lebih jauh, Made mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang dalam upaya penanganan masalah Stunting.

“Sumedang sebenarnya pemerintahnya sangat inovatif ya. Jadi beberapa waktu lalu presiden sudah membantu mempromosikan bahwa semudang itu punya program inovatif, namanya simpati,”ungkapnya.

Made pun berharap angka hasil prevelensi stunting di Kabupaten Sumedang bisa lebih turun yang menandakan indikator penanganan stunting di Sumedang baik “Kami percaya, di sini pemerintahnya sudah banyak program inovatif,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button