Hiburan

Pelepasan KKL STH Garut di Desa Kandangmukti Berlangsung Meriah

FAJARNUSANTARA.COM,- Warga Desa Kandangmukti Kecamatan Leles Heboh tumpah ruah di lokasi RT 01 RW 01, ada sejumlah tampilan yang menarik bahkan hadir Persatuan Seni Komedi Indonesia Garut Turut Serta memeriahkan acara Pelepasan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Hukum Garut, Jumat malam (9/9).

Acara pelepasan berlangsung semarak, ada tampilan dari putra putri Hadroh Desa Kandangmukti serta tampilan seni jaipong dari warga, acara puncak diisi langsung oleh Peski Garut.

Nampak Hadir Perwakilan dari Kecamatan Leles, Polsek dan Kepala Desa Kandangmukti serta Ketua RW 01 juga hadir berbaur bersama warga yang lainya dalam acara pelepasan KKL STH Garut, turut hadir para pemuda yang tergabung dalam Karang Taruna Desa Kandangmukti.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Kandangmukti Ramdan Zaelani mengucapkan, banyak terimakasih kepada Mahasiswa STH Garut yang selama ini melakukan KKL di Desa Kandangmukti.

“Hanya dalam satu bulan ada sejumlah perubahan yang terjadi di kalangan para pemuda pemudi dalam hal kreatifitas,” ujarnya

Ramdan menuturkan, perpisahan KKL STH Garut sangat berkesan bagi warga kami semua, dan baru kali ini ada kegiatan yang sangat meriah ini, semoga saja ikatan tali silaturahmi dengan mahasiswa STH Garut bisa terus berkesinambungan.

Sementara itu menurut Ketua Kelompok KKL STH Garut Denardi mengatakan, pihaknya sangat terharu dan berkesan sekali dalam perpisan ini ingin rasanya kami tidak pergi dari Desa Kandangmukti.

“Selama satu bulan di desa Kandangmukti, kami merasa sudah seperti berada dikampung sendiri, orangnya ramah-ramah semuanya,” tandasnya.

Denardi menegaskan, rasa ikatan tali silaturahmi ini tak akan putus, kami akan terus pupuk dalam diri kami, jika waktu senggang pihaknya dan teman teman yang lainya dipastikan akan berkunjung lagi.

“Saya ucapkan banyak terimakasih buat aparatur desa Kandangmukti yang terus support kami selama ini, serta seluruh stakeholder yang mendukung perjalanan KKL disini sehingga banyak ilmu juga yang kami dapat dari masyarakat desa Kandangmukti,” pungkasnya

Selengkapnya

Redaksi Fajar Nusantara

Fajar Nusantara merupakan media online yang terbit sejak tanggal 17 April 2020 di bawah naungan badan hukum PT. Fajar Nusantara Online (FNO). PT. FNO telah memiliki badan hukum resmi tercatat di Negara dan memiliki ijin berusaha sebagaimana mestinya sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button