Site icon Fajar Nusantara

HUT TNI ke-80 Semarak oleh Saung Hanjuang Beureum, Uyut: “NKRI Harga Mati, TNI Tetap Jaya”

Uyut Saung Hanjuang Beureum, (Foto: Istimewa)

FAJARNUSANTARA.COM- Saung Hanjuang Beureum dari Dusun Sadang, Desa Raharja, Kecamatan Tanjungsari turut serta memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Koramil 1004/Tanjungsari.

Kelompok seni tradisi dari Saung Hanjuang Beureum ini membuka acara dengan pertunjukan kacapi dan celempung yang membawakan Rajah Siliwangi serta Himne TNI.

Selain itu, pimpinan Saung Hanjuang Beureum juga melantunkan ayat suci Al-Qur’an. Suara merdunya membuat suasana menjadi hening dan khidmat di tengah acara yang dihadiri jajaran TNI, aparat pemerintah, serta masyarakat.

Pimpinan Saung Hanjuang Beureum, Uyut, mengaku bangga bisa berpartisipasi dalam perayaan ulang tahun TNI tersebut.

“Kami sangat bersyukur bisa turut serta memeriahkan Hari Jadi TNI yang ke-80. Semoga TNI tetap jaya di darat, laut, dan udara. Mulus rahayu berkah salamet, menjaga negara ini supaya terhindar dari segala marabahaya. NKRI harga mati,” kata Uyut.

Ia menegaskan peran penting TNI sebagai garda terdepan dalam menjaga persatuan dan kedaulatan Indonesia.

“TNI adalah benteng negara yang tetap setia menjaga kesatuan Republik Indonesia. Semoga semuanya sehat selalu dan sukses, TNI ngahji sangkan ngajadi,” ujarnya.**

Exit mobile version